lumba jalan2

Selasa, 04 Desember 2012

Tutorial Futsal: Poin-Poin Penting Yang Wajib Dimiliki Seorang Penjaga Gawang


Tutorial Futsal: Poin-Poin Penting Yang Wajib Dimiliki Seorang Penjaga Gawang. Penjaga gawang mempunyai peran yang sangat sentral dalam permainan futsal, baik saat menyerang maupun saat bertahan. Distribusi bola melalui lemparan dan tendangan ke arah pemain lainnya dapat mengawali sebuah serangan. Dalam bertahan, melalui komandonya, pertahanan yang rapi dapat dilakukan.

Dalam futsal, penjaga gawang memiliki kualitas yang sama dengan pemain di lapangan. Pada situasi tertentu, ia pun bisa terlibat langsung dengan para pemain lain dalam sebuah skema serangan.

Dengan kata lain, seorang kiper harus memiliki skill individu (gocekan, dribling, serta passing) yang mumpuni. Itu semua perlu dilatih secara kontinu. 

Pada edisi kali ini, BolaGoalNet akan membahas pola latihan yang diperuntukkan khusus buat penjaga gawang. Poin-poin penting yang wajib dimiliki seorang penjaga gawang:

1. Keberanian

Seorang penjaga gawang harus memiliki keberanian menentukan tindakan apa yang harus ia ambil dalam sebuah situasi. Olah raga futsal amat mobil, pergerakan bola amat cepat. Setiap saat situasi bisa berubah.

Sebuah tim yang menyerang secara tiba-tiba bisa mengalami situasi tak menguntungkan mendapat reaksi serangan balik yang cepat. Nah, saat menghadapi situasi seperti itu, penjaga gawang harus memiliki keberanian menentukan tindakan apa yang harus dilakukan.

2. Kecepatan Reaksi

Seorang penjaga gawang dituntut memiliki refleks cekatan saat menghalau serangan lawan. Kecepatan reaksi tidak secara spesifik menuntut seorang penjaga gawang melakukan pola penyelamatan lewat aksi  jumping seperti halnya penjaga gawang di sepak bola. Aksi jumping malah berpotensi menimbulkan cedera karena permukaan lapangan futsal keras.

3. Kekuatan

Kekuatan fisik amat dibutuhkan seorang penjaga gawang. Dalam permainan futsal, seorang kiper kerap dihadapkan pada situasi munculnya shoting-shoting keras ke arah gawang. Jika tidak memiliki kekuatan fisik yang oke, yang terjadi sang penjaga gawang rentan mengalami cedera atau gagal mengamankan gawangnya dari tendangan keras yang menghujam.

4. Konsentrasi

Pergerakan pemain futsal amat cepat yang tentu diiringi derasnya perputaran bola. Hanya dalam hitungan detik situasi bisa berubah. Area pertahanan bisa menjadi target tembak tim lawan. Penjaga gawang harus selalu berkonsentrasi membaca permainan untuk menghindari kemungkinan gawangnya dibobol lawan.

5. Kelenturan dan Keseimbangan

Kelenturan dan keseimbangan merupakan salah satu elemen penting yang dimiliki oleh seorang penjaga gawang. Terutama saat dirinya dihadapkan pada situasi-situasi mengejutkan diluar kendalinya. Misalnya sering munculnya tembakan-tembakan ke arah sudut sempit gawang yang tidak dengan mudah dihalau  kalau penjaga gawang tidak memiliki kelenturan yang baik.

6. Kepercayaab Diri

Seorang penjaga gawang dituntut memiliki kepercayaan diri yang tinggi. Tingginya frekuensi berhadapan dengan lawan maupun berbenturan dengan bola membuat kemungkinan untuk menciptakan gol menjadi tinggi pula. Karena itu, tugas seorang penjaga gawang adalah bagaimana memperkecil kesempatan lawan membuat sebuah gol dengan teknik dan taktik yang benar yaitu dengan cara menangkap, blok, tendang bola, serta penempatan posisi yang prima.

1 komentar:

  1. Donaco Poker Sebagai Situs Agen Poker Online Uang Asli Yang Menyediakan Transaksi Dari Bank Bca, Bni, Bri, Mandiri dan Danamon Memberikan Minimal Deposit Yang Sangat Murah Serta Menyediakan Hadiah Jackpot Setiap Harinya Dan Bisa Bermain Dengan Para Player Dari Seluruh Kota Yang Ada Di Indonesia.

    Waktu Yang Relatif Singkat Dalam Semua Proses Transaksi Akan Semakin Membuat Para Member Betah Dan Puas.

    Hubungi Kami Secepatnya Di :
    WHATSAPP : +6281333555662

    BalasHapus